Thursday, May 15, 2014

Membangun Lingkungan Kumuh Menjadi Komplek Perumahan "PNPM-MPk"

Kegiatan survey lapangan untuk
menentukan jumlah volume pekerjaan
Perbaikan kualitas lingkungan merupakan capaian yang harus diperoleh dari program yang melibatkan peran partisipatif masyarakat baik pada tahapan penggalian usulan, perencanaan, pelaksanaan hingga pemeliharaannya. Sebagai dana stimulan, jumlah dana Bantuan Lansung Masyarakat yang disalurkan melalui program PNPM Mandiri Perkotaan tentunya tidak pernah cukup untuk mengakomodir semua kebutuhan yang diusulkan oleh masyarakat. Oleh karena itu penerapan skala prioritas menjadi sangat penting untuk memberikan pembelajaran bagi masyarakat tentang bagaimana membuat kegiatan yang terencana dengan baik yang realisasi pelaksanaannya disesuaikan dengan kemampuan pendanaan serta mempertimbangkan keberlanjutan kegiatan tersebut. 

Tahapan penyusunan proposal
didampingi oleh TIM Fasilitator
Salah satu kegiatan reguler yang dilaksanakan di kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Sawah Besar dengan memanfaatkan sumber dana APBN Tahap I Tahun Anggaran 2013 sebesar Rp. 30.500.000,- adalah peningkatan prasarana jalan lingkungan. Volume kegiatan peningkatan jalan paving blok yang berlokasi di RT 002 dan RT 003 /RW 06 berdasarkan Rencana Anggaran Biaya adalah 190 M². Kegiatan yang sudah diusulkan dalam PJM Pronangkis sejak tahun 2011 karena setiap tahun mengalami genangan banjir di saat musim hujan ini dilaksanakan oleh KSM Kenari yang diketuai oleh Bapak Muryanto. Kegiatan ini baru terealisasi pada awal April 2014 ini.

Kegiatan musyawarah pra pelaksanaan
Seluruh tahapan proses dalam kegiatan ini dilaksanakan oleh setiap pelaku program dengan baik. Pendampingan yang diberikan semaksimal mungkin oleh tim fasilitator mendapat respon positif oleh KSM dan warga masyarakat. Tingkat partisipasi masyarakat dan penanggung jawab kegiatan terlihat sejak penyusunan proposal kegiatan, survey pengukuran, musyawarah pra-pelaksanaan, pelaksanaan kegiatan, swadaya masyarakat hingga sertifikasi kegiatan. Tingkat keswadayaan masyarakat dalam kegiatan ini sangat besar. Hal ini dapat dilihat dari capaian yang diperoleh. Berdasarkan hasil sertifikasi yang dilaksanakan bersama diperoleh hasil volume pekerjaan paving blok sebanyak 206 M², semenisasi yang juga berfungsi sebagai dinding jepit pekerjaan paving sebanyak 78 M² dan untuk mengantisipasi masalah banjir, pada tiap gang di lingkungan ini dibuat resapan biopori berjarak 3 M. 

Gambar sebelum pelaksanaan pekerjaan 0%
Seluruh hasil yang diperoleh ini tidak terlepas dari peran aktif dari ketua KSM yang juga merupakan ketua RT 003 dalam mengorganisir waktu dan tenaga dimana masyarakat ikut terlibat sebagai tenaga kerja, baik untuk pekerjaan pemasangan paving, pembuatan resapan biopori, pekerjaan semenisasi bahkan untuk pekerjaan melansir bahan-bahan bangunan dari jalan raya ke lokasi kegiatan yang berjarak ± 200 M. Selain itu sumbangsih warga dalam menyediakan konsumsi selama pekerjaan berlangsung juga tidak terlepas dari peran Bapak Muryanto untuk senantiasa mengingatkan para penerima manfaat yang berjumlah 421 jiwa di RT 002 dan RT 003 untuk melibatkan diri dalam kegiatan peningkatan jalan paving blok di lingkungan mereka. 

Gambar Proses Pekerjaan Kegiatan 50%
Gambar sesudah  pelaksanaan100%
Gambar sesudah  pelaksanaan100%
Dan setelah penantian panjang selama dua setengah tahun seluruh penerima manfaat yang turut berperan aktif dalam tahapan pelaksanaan kegiatan ini akhirnya berlega hati. Warga di RT 002/003 RW 06 Kelurahan Karang Anyar Kecamatan Sawah Besar saat ini dapat menikmati kondisi lingkungan yang lebih baik terlihat dari ungkapan- ungkapan seperti, “Tempat kami sekarang seperti komplek perumahan, alhamdulillah air tidak tergenang lagi, anak-anak bisa belajar naik sepeda,” dan berbagai ungkapan lainnya yang menyenangkan hati. Dengan demikian dana stimulan yang disalurkan melalui program PNPM Mandiri Perkotaan yang disertai dengan pendampingan sebaik mungkin akhirnya dapat menebarkan semangat positif bagi para pelaku program. ( Best Practise Mei 2014 )
Oleh:
 Andi Sukma 
Fasilitator Teknik PNPM-MP Jakarta Pusat










Auhtor: Sri Subagyo Askot CD PNPM-MP JPJU
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 comments

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© 2011 Koordinator Kota Jakarta Pusat dan Utara
Designed by Mas Broo | Distributed by Mas Bro Corp. Inc
Posts RSSComments RSS
Back to top
Website PNPM Mpk Jakarta Pusat dan Utara dapat juga diakses di www.pnpm-pustara.blogspot.com